EFEKTIVITAS PEMANFAATAN LABORATORIUM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEBAGAI SUMBER BELAJAR PAI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 3 MAGELANG

Aziz, Maulana Choirul (2023) EFEKTIVITAS PEMANFAATAN LABORATORIUM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEBAGAI SUMBER BELAJAR PAI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 3 MAGELANG. Other thesis, Skripsi ,Universitas Muhammadiyah Magelang.

[img] PDF (Skripsi)
19.0401.0100_BAB I_BAB II_BAB III_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (695kB)
[img] PDF (Skripsi)
19.0401.0100_COVER_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (418kB)
[img] PDF (Skripsi)
19.0401.0100_COVER_LAMPIRAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] PDF (Skripsi)
19.0401.0100_FULLTEXT.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[img] PDF (Skripsi)
19.0401.0100_COVER_UNGGAH REPOSITORI.pdf - Published Version

Download (615kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam di SMA Negeri 3 Magelang yang latar belakang sekolahnya bersifat umum memiliki media pembelajaran yang menarik dan inovatif dibanding sekolah- sekolah umum lainnya. SMA Negeri 3 Magelang memanfaatkan laboratorium PAI sebagai sumber belajar siswa yang dinamakan REC (Religion Education Center). Di ruangan laboratorium PAI tersebut terdapat berbagai media diantaranya alat peraga sholat jenazah, deretan buku- buku agama, buku-buku tafsir, poster-poster agama, alat peraga manasik haji, dan komputer untuk mengakses internet. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) proses pembelajaran PAI dengan pemanfaatan laboratorium PAI sebagai sumber belajar siswa di SMA Negeri 3 Magelang, (2) problematika pembelajaran PAI dengan pemanfaatan laboratorium PAI sebagai sumber belajar siswa di SMA Negeri 3 Magelang, (3) efektivitas pemanfaatan laboratorium PAI sebagai sumber belajar siswa di SMA Negeri 3 Magelang. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 3 Magelang yang berjumlah 228 siswa. Adapun pengambilan sampel berjumlah 86 orang dengan menggunakan teknik stratified random sampling terdiri dari dua kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan desain quasi-eksperimental dan pendekatan pretest-posttest. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji-t atau analisis of varian (ANOVA) untuk mengetahui perbedaan signifikan antara kedua kelompok. Berdasarkan analisis data statistik dapat diketahui : (1) proses pembelajaran PAI dengan pemanfaatan laboratorium menunjukkan sebanyak 13 siswa (35,5%) masuk dalam kategori kurang baik, 12 siswa (20,6%) masuk dalam kategori cukup baik, 16 siswa (26,5%) masuk dalam kategori baik, dan 2 siswa (17,6%) masuk dalam kategori sangat baik. (2) problematika yang dialami dalam pemanfaatan laboratorium PAI dalam menganalisis, mengkomunikasikan, pengamatan objek dan menginterpretasikan hasil analisis data (3) Variabel Laboratorium PAI (X) berpengaruh secara signifikan terhadap variabel Hasil belajar siswa (Y), hal ini dibuktikan dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05. Dari Penelitian ini ditemukan bahwa efektivitas pemanfaatan laboratorium PAI sebagai sumber belajar siswa di SMA Negeri 3 Magelang cukup efektif. Hal ini ditunjukkan oleh hasil perhitungan Uji hipotesis Uji t (independent sample t-test) yakni dari rata- rata kenaikan hasil belajar kelas eksperimen sebesar 3,37 sedangkan kenaikan hasil belajar kelas kontrol sebesar 3,22 sehingga kenaikan skor hasil belajar kelas eksperimen lebih besar 0,15 atau 4% dibanding kelas kontrol

Item Type: Karya Ilmiah (Other)
Pembimbing: Dr. Imron, S.Ag., MA. dan Afga Sidiq Rifa’i, S.Pd.I, M.S.I
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > LB Theory and practice of education
Depositing User: Sulistya Nur Ginanjar, SIP.
Date Deposited: 06 Jun 2024 07:08
Last Modified: 06 Jun 2024 07:08
URI: http://repositori.unimma.ac.id/id/eprint/4326

Actions (login required)

View Item View Item