SISTEM REKOMENDASI PEMILIHAN KARYAWAN BAGIAN MEKANIK DI PT. PANDATEX DENGAN METODE PROFILE MATCHING

Nugroho, Alis Hamam Satyo (2023) SISTEM REKOMENDASI PEMILIHAN KARYAWAN BAGIAN MEKANIK DI PT. PANDATEX DENGAN METODE PROFILE MATCHING. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Magelang.

[img]
Preview
PDF (Skripsi)
16.0504.0060_COVER_BAB I_BAB II_BAB III_BAB V_DAFTAR PUSTAKA - Alis Hamam.pdf - Published Version

Download (944kB) | Preview
[img] PDF (Skripsi)
16.0504.0060_COVER_BAB IV - Alis Hamam.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] PDF (Skripsi)
16.0504.0060_COVER_LAMPIRAN - Alis Hamam.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (295kB) | Request a copy
[img] PDF (Skripsi)
16.0504.0060_FULLTEXT - Alis Hamam.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img]
Preview
PDF (Skripsi)
16.0504.0060_COVER_PERNYATAAN PUBLIKASI - Alis Hamam.pdf - Published Version

Download (251kB) | Preview

Abstract

PT. Panca Persada Mulia atau yang sering dikenal sebagai PT. Pandatex merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang industri tekstil di Kabupaten Magelang dengan produksi utama kain katun dan kain rayon. PT. Pandatex merupakan salah satu perusahaan favorit bagi para pencari kerja sehingga karyawan yang bekerja di perusahaan memiliki standar yang tinggi. Terkadang keadaan tersebut membuat pihak personalia kesulitan dalam menentukan karyawan yang tepat untuk mengisi suatu jabatan khususnya jabatan yang membutuhkan keterampilan atau kemampuan khusus. Salah satu posisi yang membutuhkan kemampuan khusus adalah bagian mekanik. Untuk membantu pekerjaan bagian personalia dalam memilih karyawan sebagai mekanik, akan dibangun sebuah sistem untuk merekomendasikan karyawan yang sesuai untuk mengisi posisi mekanik. Untuk menentukan karyawan yang tepat dibutuhkan sebuah metode yang sesuai dan pada penelitian ini akan dibangun sebuah sistem rekomendasi karyawan untuk posisi mekanik dengan metode profile matching. Metode profile matching dipilih karena metode ini dapat menentukan alternative yang tepat berdasarkan gap atau jarak nilai kriteria dengan nilai profile yang dibutuhkan sehingga tidak selalu karyawan dengan nilai tertinggi atau pendidikan terbaik yang terpilih. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa metode Profile Matching dapat diimplementasikan dengan baik dan sistem yang dibangun dapat memberikan rekomendasi karyawan yang paling sesuai dengan posisi mekanik di PT. Pandatex.

Item Type: Karya Ilmiah (Other)
Pembimbing: Maimunah S.Si., M.Kom dan Bambang Pujiarto M.Kom.
Uncontrolled Keywords: Sistem Rekomendasi, Karyawan, Profile Matching, Pandatex
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > T2 Information Technology
Depositing User: Sulistya Nur Ginanjar, SIP.
Date Deposited: 15 Aug 2023 04:32
Last Modified: 15 Aug 2023 04:32
URI: http://repositori.unimma.ac.id/id/eprint/3925

Actions (login required)

View Item View Item