Membangun Kelekatan Orang Tua dan Anak di Era Digital

Kurniati, Astiwi Membangun Kelekatan Orang Tua dan Anak di Era Digital. Unimma Press.

[img]
Preview
PDF
book chapter astiwi FIX.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kajian ini dilatarbelakangi fenomena manusia sangat bergantung dan diperbudak oleh perangkat teknologi. Manusia tidak dapat serta-merta membendung ataupun antipati dengan perkembangan teknologi. Melalui perkembangan teknologi manusia dapat mengakses informasi yang dibutuhkan dalam kehidupan, namun demikian sebagian dari kita beranggapan dengan adanya kemajuan teknologi akan mendapatkan segala yang diinginkan dan dibutuhkan tanpa melihat sisi negatif. Kehadiran teknologi dan informasi memiliki tujuan salah satunya memudahkan proses komunikasi. Proses komunikasi yang efektif akan sangat membantu terbentuknya kelekatan antara orangtua dengan anak. Permasalahannya banyak di antara kita menggunakan teknologi secara berlebihan sehingga merusak tatanan kehidupan, salah satunya mulai berkurang kelekatan antara orangtua dengan anak. Banyak orangtua yang beranggapan bahwa ketika fasilitas dan kebutuhan tercukupi maka anak akan merasa senang dan puas. Banyak orangtua berlomba-lomba untuk menfasilitasi anak dengan gawai keluaran terbaru, dengan harapan anak akan merasa senang serta orangtua tidak perlu memberikan perhatian secara psikologis. Kelekatan orangtua anak tidak hanya sebatas kehadiran fisik maupun pemenuhan kebutuhan lahiriyah saja, dalam kehidupan anak dibutukan adanya komunikasi verbal maupun non verbal sehingga anak merasa dihargai, dibutuhkan, diperhatikan, lebih komunikatif, responsif, merasa aman yang semuanya itu akan menumbuhkan kepercayaan diri bagi anak. Tidak semua perangkat teknologi akan dapat menggantikan posisi orangtua dalam membangun kelekatan dengan anak

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Atin Istiarni
Date Deposited: 24 Nov 2022 03:10
Last Modified: 24 Nov 2022 03:10
URI: http://eprintslib.ummgl.ac.id/id/eprint/3868

Actions (login required)

View Item View Item