PEMBENTUKAN KARAKTER SOPAN SANTUN MELALUI PEMBIASAAN BERBAHASA JAWA KRAMA (Penelitian pada siswa SD Negeri Tanggulrejo 1 Tempuran Kabupaten Magelang)

Sari, Gita Angga (2020) PEMBENTUKAN KARAKTER SOPAN SANTUN MELALUI PEMBIASAAN BERBAHASA JAWA KRAMA (Penelitian pada siswa SD Negeri Tanggulrejo 1 Tempuran Kabupaten Magelang). Other thesis, Skripsi, Universitas Muhammadiyah Magelang.

[img]
Preview
PDF (Skripsi)
16.0305.0048_BAB I_BAB II_BAB III_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (902kB) | Preview
[img] PDF (Skripsi)
16.0305.0048_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (258kB) | Request a copy
[img] PDF (Skripsi)
16.0305.0048_LAMPIRAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] PDF (Skripsi)
16.0305.0048_FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy
[img]
Preview
PDF (Skripsi)
16.0305.0048_PERNYATAAN PUBLIKASI.pdf - Published Version

Download (297kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pembentukan karakter sopan santun melalui pembiasaan berbahasa Jawa krama di SD Negeri Tanggulrejo 1 Tempuran Kabupaten Magelang. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dari penelitian ini dipilih secara purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah kepala sekolah, guru dan siswa. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Analisis data yang digunakan adalah model Miles dan Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data dan kesimpulan/verifikasi data. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa 1) Penerapan berbahasa Jawa krama di SD Negeri Tanggulrejo 1 Tempuran dilaksankan setiap hari Kamis. Selain hari Kamis pembiasaan berbahasa Jawa krama dilaksanakan saat ada mata pelajaran Bahasa Jawa di kelas. Siswa yang sudah menerapkan pembiasaan berbahasa Jawa krama dengan baik memiliki karakter sopan santun yang baik, 2) Permasalahan pembiasaan berbahasa Jawa krama di SD Negeri Tanggulrejo 1 Tempuran diantaranya adalah sekolah terletak dikawasan industri banyak siswa pindahan dari luar Jawa yang mengakibatkan masih sulitnya para siswa dalam menggunakan bahasa Jawa krama dan kebiasaan keluarga dirumah yang masih berkomunikasi menggunakan bahasa Indonesia. Pembentukan karakter sopan santun melalui pembiasaan berbahasa Jawa krama di SD Negeri Tanggulrejo 1 Tempuran Kabupaten Magelang berjalan dengan baik. Walaupun begitu masih membutuhkan dukungan dari berbagai pihak agar terciptanya suasana sekolah yang kondusif dan penanaman nilai karakter tertanam dengan baik oleh seluruh siswa dan warga sekolah.

Item Type: Karya Ilmiah (Other)
Pembimbing: Dra. Indiati, M.Pd. dan Galih Istiningsih, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Karakter Sopan Santun, Bahasa Jawa Krama, Sekolah Dasar
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Depositing User: Atin Istiarni
Date Deposited: 23 Apr 2021 04:00
Last Modified: 23 Apr 2021 04:00
URI: http://eprintslib.ummgl.ac.id/id/eprint/2180

Actions (login required)

View Item View Item