GAMBARAN PERESEPAN OBAT UNTUK PASIEN ASMA DI PUSKESMAS TEGALREJO TAHUN 2017

Erfiani, Zulia (2018) GAMBARAN PERESEPAN OBAT UNTUK PASIEN ASMA DI PUSKESMAS TEGALREJO TAHUN 2017. Diploma thesis, Skripsi, Universitas Muhammadiyah Magelang.

[img]
Preview
PDF (Karya Tulis Ilmiah)
15.0602.0049_BAB I_BAB II_BAB III_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img] PDF (Karya Tulis Ilmiah)
15.0602.0049_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (296kB) | Request a copy
[img] PDF (Karya Tulis Ilmiah)
15.0602.0049_Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] PDF (Karya Tulis Ilmiah)
15.0602.0049_Lampiran.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Asma adalah penyakit heterogen dengan inflamasi kronik pada saluran napas yang melibatkan sel inflamasi didalamnya, yang akan merespon suatu trigger secara berlebih sehingga menimbulkan gejala episodik seperti mengi, sesak napas, rasa tertekan di dada, dan batuk (terutama pada pagi dan malam hari). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran peresepan obat asma di puskesmas Tegalrejo Magelang tahun 2017. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pengambilan data secara retrospektif sebanyak 104 sampel dengan teknik random sampling. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh resep pasien yang menerima obat asma di Puskesmas Tegalrejo Magelang periode 2017. Sampel yang digunakan adalah sebagian resep pasien asma di puskesmas Tegalrejo mulai dari anak-anak hingga dewasa periode 2017. Analisis data disajikan dalam bentuk tabel dan diagram. Hasil penelitian berdasarkan karakteristik pasien yang paling banyak jenis kelamin laki-laki 61,5%, pasien umur 40-65 tahun 51%. Berdasarkan karakteristik obat yang terbanyak item obat salbutamol 2 mg 46,5%, golongan obat Agonis β-2 adrenergik 55,1%, kombinasi obat 71,2%, kombinasi obat asma agonis β-2 adrenergik + antihistamin 51,4%. Obat 100% generik, sediaan 100% tablet. Kombinasi obat asma dengan obat lain yang paling banyak diresepkan Agonis β2 adrenergik + ekspektoran + analgetik 14,4%. Aturan pakai obat asma yang banyak diresepkan salbutamol 2 mg aturan pakai 3x1 tab 29,7%. Kesimpulan : obat yang paling banyak diresepkan di puskesmas Tegalrejo adalah obat salbutamol 2 mg dan golongan Agonis β-2 adrenergik.

Item Type: Karya Ilmiah (Diploma)
Pembimbing: Imron Wahyu Hidayat, M.Sc.,Apt. (0625108103) dan Heni Lutfiyati, S.Si, M.Sc, Apt (0619020300)
Uncontrolled Keywords: peresepan obat, pasien asma, puskesmas
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Atin Istiarni
Date Deposited: 27 Oct 2020 02:02
Last Modified: 27 Oct 2020 02:02
URI: http://eprintslib.ummgl.ac.id/id/eprint/1853

Actions (login required)

View Item View Item