PENERAPAN PIDANA PELANGGARAN PERATURAN DAERAH PROVINSI DKI JAKARTA TENTANG KETERTIBAN UMUM

FAJAR, CESAR AULIA (2020) PENERAPAN PIDANA PELANGGARAN PERATURAN DAERAH PROVINSI DKI JAKARTA TENTANG KETERTIBAN UMUM. Other thesis, Skripsi,Universitas Muhammadiyaj Magelang.

[img]
Preview
PDF (Skripsi)
16.0201.0053_BAB I_BAB II_BAB III_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (854kB) | Preview
[img] PDF (Skripsi)
16.0201.0053_BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (265kB) | Request a copy
[img] PDF (Skripsi)
16.0201.0053_FULL_TEXT .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (893kB) | Request a copy
[img]
Preview
PDF (Skripsi)
16.0201.0053_PERNYATAAN PUBLIKASI.venny.pdf - Published Version

Download (171kB) | Preview

Abstract

Banyak masyarakat yang kurang mengerti mengenai pidana yang bisa mereka dapat apabila memberi bantuan atau sumbangan berupa uang atau barang kepada pengemis maupun gelandangan. Hal tersebut sangat berdampak negative dalam kehidupan manusia. Banyak orang yang memberi uang/barang kepada pengemis dan gelandangan, sehingga pengemis dan gelandangan dengan mudah mendapat keuntungan yang banyak hanya dengan menadah tangan.Masalah tersebut menjadi sangat serius, oleh karena itu Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mulai menegakkan aturan (Perda) dengan sanksi yang tegas dan jelas terhadap pemberi uang kepada pengemis. Tujuannya agar pemberi uang kepada pengemis di Provinsi DKI Jakarta semakin tidak ada lagi. Keprihatinan dan kegelisahan inilah yang mendorong penulis untuk melakukan penelitian ini. Untuk itu penulis melakukan penelitian dalam bentuk penulisan hukum atau skripsi yang berjudul : “PENERAPAN PIDANA PELANGGARAN PERATURAN DAERAH PROVINSI DKI JAKARTA TENTANG KETERTIBAN UMUM (Studi Kasus di Provinsi DKI Jakarta)”.Permasalahan dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana pertanggungjawaban pidana terhadap Badan Hukum atau Lembaga yang memberi uang kepada pengemis ? 2) Bagaimana penerapan pidana terhadap pemberi uang kepada pengemis menurut Peraturan Daerah provinsi DKI Jakarta Nomor 8 tahun 2007 Tentang Ketertiban Umum ? Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan jenis penelitian hukum yuridis-empiris, yaitu suatu metode pendekatan yang dilakukan dengan cara meneliti secara langsung bagaimana penerapan pidana terhadap pemberi uang kepada pengemis sesuai dengan Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Tentang Ketertiban Umum yang telah dilakukan oleh pihak yang berwenang dalam hal ini Satuan Polisi Pamong Praja (SatpolPP) Provinsi DKI Jakarta, bekerjasama dengan beberapa instansi terkait.Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan mendapatkan hasil penelitian bahwa pemberi uang kepada pengemis termasuk jenis pelanggaran pidana. Dimana telah diatur dalam Pasal 40 huruf (c) Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 8 Tahun 2007 Tentang Ketertiban Umum. Yang bisa dikategorikan sebagai pemberi uang kepada pengemis yaitu orang,lembaga/badan hukum yang memberi sumbangan kepada pengemis/gelandangan di tempat umum. Adapun dalam penjatuhan pidana telah diatur Perda tersebut pada Bagian XIV mengenai KETENTUAN UMUM Pasal 61 ayat (1) dengan pidana berupa denda atau kurungan.Tahapan dalam penegakan hukum terhadap pemberi uang dilakukan oleh Penyidik Pegawai Negeri Sipil (SatpolPP) sebagai pihak yang berwenang dengan tahapan sesuai dengan Peraturan Gubernur Nomor 221 Tahun 2009 tentang Petunjuk Teknis Perda Nomor 8 Tahun 2007. Berkaitan dengan hal tersebut bentuk pertanggungjawaban pidana terhadap lembaga/badan hukum yang memberi uang kepada pengemis yaitu sama dengan pertanggungjawaban pidana korporasi dimana yang berhak bertanggungjawab adalah lembaga atas nama direksi dengan perlakuan sama dengan terhadap perorangan

Item Type: Karya Ilmiah (Other)
Pembimbing: Johny Krisnan, S.H.,M.H dan Basri, S.H.,M.H
Uncontrolled Keywords: Pidana, Pemberi Uang Pengemis, Pertanggungjawaban Pidana,Lembaga/Badan Hukum
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: Atin Istiarni
Date Deposited: 28 Sep 2020 02:41
Last Modified: 28 Sep 2020 02:41
URI: http://eprintslib.ummgl.ac.id/id/eprint/1507

Actions (login required)

View Item View Item